Rabu, 01 November 2017

KEGIATAN PERINGATAN HARI PANGAN SEDUNIA HIMATETA DI CFD WONOGIRI





Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian (HIMATETA) Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo (UNIVET Bantara) memperingati Hari Pangan Sedunia di CFD Wonogiri. Minggu 29 Oktober 2017 HIMATETA Univet Bantara Sukoharjo memperingati Hari pangan sedunia di Car Free Day Wonogiri, Tema yang diangkat dalam event ini adalah GO PANGAN LOKAL  yang dilakukan dengan pembagian aneka olahan pangan berbahan baku produk lokal diantaranya puding labu kuning, brownies ubi ungu, cemilan olahan ubi. Kegitan ini sebagai salahsatu kampanye pemanfaatan potensi pangan lokal di Indonesia sebagai wujud nyata dari progam diversifikasi pangan.
Labu Kuning atau lebih dikenal dengan nama Waluh ini merupakan salah satu potensi pangan lokal Indonesia. Waluh mengandung 51 kkal energi, 1,7 gram protein, 0,5 gram lemak dan 10 gram karbohidrat. Selain itu labu kuning juga mengandung vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya kaya akan zat gizi tetapi labu kuning juga mempunyai banyak manfaat. mulai dari daging buah, biji, daun hingga airnya. air dari buah labu kuning berfungsi sebagai penawar racun.
Daging buah yang berwarna kuning atau orange mempunyai kadar betakaroten yang tinggi sehingga sangat bermanfaat untuk penangkal radikal bebas penyebab kanker karena mnegandung antioksidan yang kuat, sehingga dapat menjaga kekebalan tubuh dari serangan penyakit. Labu kuning juga dapat mengobati hipertensi, enurunkan dema, memperlancar proses pencernaan dan dapat menjadi alternatif makanan bagi penderita diabetes. Labu kuning dapat diolah menjadi berbagai produk pangan seperti kolak, sup, cake, talam puding hingga pengolahan menjadi tepung yang dapat menghasilkan berbagai produk turunan.
Salah satu potensi pangan lokal Indonesia selain Labu kuning, yaitu ubi jalar. Ubi jalar dapat diolah menjadi berbagai produk cemilan sehat seperti berbagai kue tradisional, brownies, snack dll. Ubi memiliki kandungan karbohidrat cukup tinggi, serat makanan dan betakaroten (karotenoid provitamin A) serta mengandung mikronutrien yang seimbang. Ubi jalar memiliki bermacam varietas salah satunya yaitu ubi ungu. ubi ungu ini memiliki keistimewaan yaitu mengandung antosianin, dimana antosianin ini dapat berfungsi sebagai antioksidan. Masyarakat Wonogiri sangat antusias mendengarkan kampanye pangan lokal yang kami lakukan, mereka ramai mengunjungi stand untuk mencicipi olahan yang kami buat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar